Pelatihan Microsoft Teams dan PowerShell bagi PSPPI Fakultas Teknik UGM

Ditulis oleh Kreator Maribelajar pada Wednesday, November 8, 2023

Pelatihan Microsoft Teams dan PowerShell bagi PSPPI Fakultas Teknik UGM

Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI) Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada adalah lembaga pendidikan yang berfokus pada pengembangan keprofesian insinyur di Indonesia. Tujuannya adalah untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang memiliki pengetahuan 
yang 
memadai dalam bidang keinsinyuran. Di dalam menjalankan kegiatannya, PSPPI membuka kelas bagi para peserta didikKegiatan pembelajaran dilaksanakan secara hybrid, yaitu 
melalui daring (online) dan luring (tatap muka). Untuk mendukung pembelajaran daring, PSPPI menggunakan 
perangkat lunak Microsoft Teams. Meskipun PSPPI telah mendaftarkan seluruh peserta didik untuk membuat akun di Microsoft Teams, kebutuhan akan kelas virtual yang cukup banyak memerlukan langkah cepat dalam proses pembuatan kelas di platform tersebut. 
 

Dengan adanya kebutuhan seperti yang tersebut di atasMariBelajar mendampingi para tenaga kependidikan 
(
Tendik) PSPPI Fakultas Teknik UGM untuk mempelajari penggunaan Microsoft Teams dan PowerShell, secara spesifik untuk membuat kelas virtual secara cepat dalam jumlah banyak. Hal ini diperlukan untuk memastikan efisiensi dalam pembuatan kelas virtual di platform Microsoft Teams. 
 

Terdapat 5 peserta yang berlatar belakang sebagai tenaga kependidikan mengikuti pelatihan pada hari Jumat,
3 November 2023 di Ruang Rapat C, Gedung SGLC 
Fakultas Teknik UGM. Peserta diajarkan langkah-langkah pembuatan 
kelas virtual di Microsoft Teams yang dikombinasikan dengan PowerShell. Selama pelatihanpeserta dibimbing oleh Rinaldi sebagai Trainer
dan Hesti Media Tama 
sebagai Co-Trainer. Dengan menjalankan pendekatan 
student-centered learningpeserta pelatihan berpartisipasi aktif selama proses pelatihanpeserta secara kritis menanyakan 
penggunaan Microsoft Teams dan PowerShell untuk kebutuhan mereka, dan hal lain yang mungkin bisa dilakukan dengan kedua tools ini
 

Gambar 1 foto suasana pelatihan

Pelatihan Microsoft Teams dan PowerShell ini telah memberikan wawasan kepada peserta tentang cara efisien menggunakan kedua platform
ini untuk kebutuhan pembuatan kelas virtual secara 
bulk. Para peserta kini dapat dengan lebih mudah membuat 
kelas virtual di Microsoft Teams secara cepat dalam jumlah yang banyak, yang pada gilirannya akan mendukung pembelajaran daring yang lebih baik dan kebutuhan administratif/komunikasi lainnya terkait penyelenggaraan pendidikan 
profesi insinyurPelatihan ini merupakan pencapaian yang membanggakan dalam upaya transformasi 
dan 
peningkatan penggunaan teknologi di dunia pendidikanKegiatan pelatihan Microsoft Teams dan PowerShell yang diikuti oleh tenaga kependidikan PSPPI Fakultas Teknik UGM telah sukses mengedukasi para peserta terkait 
penggunaan platform-platform tersebut sebagai solusi praktis atas kebutuhan dan permasalahan yang dihadapiPelatihan ini 
diharapkan akan berdampak positif pada pelaksanaan pembelajaran daring di PSPPI.
 

MariBelajar mengucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan initermasuk peserta
pembicara, dan pihak-pihak yang telah mendukung penyelenggaraan kegiatan iniTerima kasih atas kontribusi dan 
kerja keras semua pihak.
 

Gambar 2 penjelasan materi yang disampaikan oleh Rinaldi selaku trainer


Gambar 3 pemaparan materi dan diskusi oleh trainer dan peserta

Tag Maribelajar Pelatihan Microsoft Teams PowerShell PSPPI UGM



Share


comments powered by Disqus
Produk Terkait Blog

Microsoft Certified Fundamentals - Dynamics 365 Fundamentals (ERP)

Mahasiswa

Studi Independen Bersertifikat MariBelajar x Kemdikbudristek: Microsoft Data Engineer

Mahasiswa

Studi Independen Bersertifikat MariBelajar x Kemdikbudristek: Microsoft Web & Mobile Developer

Mahasiswa

Studi Independen Bersertifikat MariBelajar x Kemdikbudristek: Data Analyst & AI

Mahasiswa

Microsoft Office Specialist: Microsoft PowerPoint (Office 2019)

Mahasiswa

MB-210T01: Microsoft Dynamics 365 Sales

Profesional

AZ-2003: Menyebarkan Aplikasi Cloud-native Menggunakan Azure Container Apps

Profesional